Perbandingan VPN (Virtual Private Network) dan VSAT (Very Small Aperture Terminal) diantaranya adalah:
Biaya
Pada teknologi VSAT, diperlukan biaya awal yang cukup besar untuk pemasangan perangkat keras. Sedangkan pada teknologi VPN, tidak diperlukan pemasangan perangkat-perangkat keras seperti halnya VSAT, sehingga biaya yang diperlukan relatif kecil.
Performasi
Ketersediaan dan performasi pada teknologi VPN sangat bergantung pada faktor-faktor yang berada di luar kendali pihak penggunanya karena teknologi VPN ini menggunakan internet sebagai medianya, sehingga kecepatan untuk transfer data dapat berubah-ubah sesuai dengan traffic. Sedangkan pada teknologi VSAT, jalur yang sibuk maupun rute yang kompleks sekalipun tidak akan mengurangi performasinya, sehingga kecepatan untuk transfer data tidak akan menurun. Selain itu, secara umum komunikasi antara satelit dengan VSAT tidak p[ernah mengalami kegagalan. Hanya saja, VSAT bergantung pada cuaca dan keadaan alam. Cuaca yang buruk, gelombang liar, dan hujan meteor dapat mempengaruhi performasi teknologi VSAT ini.
Keamanan
Tingkat keamanan pada VSAT lebih tinggi dibandingkan pada penggunaan VPN karena VPN menggunakan jasa publik dimana setiap pengguna internet bisa saja mencuri data yang lewat melalui jalur pada VPN.
Perangkat yang digunakan
Pada teknologi VSAT, dibutuhkan beberapa perangkat seperti VSAT, PES, dan hub. Diperlukan waktu untuk memasang perangkat ini pada awal penggunaan teknologi VSAT ini. Sedangkan pada teknologi VPN, hanya dibutuhkan sambungan ke internet (bisa lewat kabel telpon), sehingga pemasangan perangkat tidak begitu rumit.
Jangkauan lokasi
Baik VSAT maupun VPN sama-sama dapat menjangkau lokasi yang luas (ke luar daerah bahkan sampai ke luar negeri). Hanya saja, untuk daerah-daerah terpencil yang masih belum tersedia layanan telepon tidak bisa dimanfaatkan teknologi VPN. Sedangkan VSAT tidak memerlukan layanan telepon untuk pemasangan perangkatnya. Jadi, dalam hal ini, VSAT lebih unggul dibanding VPN.
Kemudahan Pengaturan
Pada teknologi VPN, hanya dibutuhkan koneksi ke internet, sehingga pengaturannya tidak terlalu rumit. Sedangkan pada telnologi VSAT, dibutuhkan pengaturan dan pemasangan perangkat untuk membangun teknologi VSAT ini. Jadi dalam hal ini teknologi VPN lebih mengungguli teknologi VSAT.